Search This Blog

Friday, February 15, 2013

Peringkat FIFA Indonesia Turun

Kacau balaunya keadaan kepengurusan persepakbolaan Indonesia ternyata berpengauh besar pada prestasi Timnasnya. Beberapa kali laga atau pertandingan yang diarungi Timnas baik uji coba atau pun kualifikasi Piala Dunia Grup C hanya menyisakan kekalahan dan kekalahan saja. Pada laga uji coba melawan Yordania, Timnas Indonesia harus menelan pil pahit setelah tidak bisa sedikit pun memperkecil ketertinggalan angka dari Yordania. Dalam laga itu, Indonesia harus mengakui keunggulan Yordania setelah dihempaskan dengan angka akhir 5-0 untuk keunggulan Yordania. Sementara itu, pada laga kualifikasi Grup C Piala Dunia 2015, Indonesia seperti tak mampu berbuat banyak. Indonesia harus mengakui keunggulan Timnas Irak ketika terhempas dengan skor akhir 1-0.

Dualisme kepengurusan PSSI yang berlarut-larut yang bahkan nyaris berbuah sanksi dari FIFA sudah terbukti pada kemunduran prestasi Timnas Indonesia. Kemunduran prestasi Timnas Indonesia sudah pasti melorotkan peringkat Indonesia di daftar peringkat FIFA. Hal itu terbukti dengan terjunnya peringkat Timnas Indonesia dari 156 -pada bulan Januari 2013- menjadi 163 -pada 14 Februari 2013- atau turun 7 poin. Peringkat FIFA Indonesia ini ternyata hanya berada di urutan ke-6 di bawah peringkat FIFA negara asia tenggara lainnya yaitu Vietnam, Thailand, Filipina, Singapura, dan Malaysia yang masing-masing menempati urutan ke- 134, 141, 147, 158 dan 159. Satu tingkat di bawah peringkat FIFA Indonesia, bercokol Myanmar dengan poin 107 -selisih 10 poin dari Indonesia- yang pastinya berusaha menyusul posisi Indonesia.

Bila PSSI terus berkutik dengan masalahnya, bukan tak mungkin di pertandingan-pertandingan berikutnya, Indonesia hanya akan mengulangi kekalahan dan kekalahannya lagi dan akhirnya, dengan mudahnya, peringkat FIFA Indonesia makin melorot saja.

No comments:

Post a Comment