Search This Blog

Thursday, December 2, 2010

Barcelona Melawan Real Madrid

Laga bertajuk El Clasico antara Barcelona melawan Real Madrid berlangsung di Stadion Nou Camp, Barcelona, Spanyol pada Selasa (30/11) pukul 03.00 WIB.

Sejak laga dimulai kedua rival abadi ini berusaha melakukan serangan terlebih dahulu. Beruntung El Barca dapat menutup tekanan El Real dan berhasil menguasai jalannya laga dalam babak pertama. Hal ini terlihat dari serangan, peluang dan angka yang dimiliki El Barca.

Pada menit ke-5, Barcelona mendapat peluang pertamanya lewat tembakan silang Lionel Messi dari sudut sempit dalam kotak penalti. Sayang, walaupun sudah tak bisa dijangkau Iker Casillas, bola masih mengenai tiang gawang dan gawang Real Madrid pun tetap aman.

Tak lama berselang, tepatnya pada menit ke-10, Barcelona dapat menciptakan angka pertamanya. Bermula dari umpan datar Andres Iniesta dari sektor kiri lapangan. Di dalam kotak penalti, Xavi Hernandez yang bebas dari kawalan dan perangkap offside dua pemain Real Madrid mendapatkan umpan Iniesta. Tepat di titik putih, Xavi yang berhadapan dengan Casillas berhasil me-chop bola. Akhirnya, bola pun bersarang di dalam gawang Real Madrid. Angka 1-0 untuk keunggulam Barcelona.

Angka kembali diciptakan Barcelona pada menit ke-17. Bermula dari tendangan silang Iniesta dari sektor kanan lapangan yang menemui David Villa. Villa yang menusuk ke dalam kotak penalti melepaskan tendangan. Meski berhasil diblok Casillas, bola yang deras bergulir ke muka gawang Real Madrid. Akhirnya, bola bisa diselesaikan Pedro Rodriguez, sehingga bersarang lagi di dalam gawang Real Madrid. Angka 2-0 untuk keunggulan Barcelona.

Bukannya mencetak angka, Real Madrid malah mencetus kericuhan pada menit ke-30. Letupan bermula dari CR7 (Cristiano Ronaldo) yang mendorong pelatih Barcelona, Josep Guardiola. CR7 melakukan hal itu karena merasa tak terima bola yang dimintanya dilepaskan Guardiola. Sesaat kemudian, sontak pemain-pemain Barcelona mendatangi CR7, termasuk penjaga gawang Barcelona, Victor Valdes yang sangat bersikeras. Begitu pun pemain-pemain Real Madrid terlibat kericuhan ini. Dan Akhirnya CR7 dan Valdes mendapat hadiah kartu kuning.

Dalam babak pertama Real Madrid hanya memperoleh empat peluang saja. Peluang-peluang itu tercipta pada menit ke-11; lewat tembakan Angel Di Maria, ke-13; Eric Abidal yang nyaris salah komunikasi dengan Valdes saat mengantisipasi umpan yang mengarah ke Karim Benzema, ke-34 dan 43; kedua milik CR7, masing-masing dari tendangan bebas yang masih menyamping dan tendangan dari luar kotak penalti yang dimentahkan Valdes.

Barcelona tak menurunkan tempo dan serangannya dalam babak kedua. Kembali Barcelona memegang kendali jalannya laga babak kedua. Hal ini terbukti dari jumlah passing Barcelona yang berjumlah dua kali passing Real Madrid. Bukti lainnya adalah torehan tiga angka Barcelona tanpa balas dalam babak kedua.

Angka pembuka Barcelona dalam babak kedua tercipta pada menit ke-55. Bermula dari umpan Messi dari sektor kanan lapangan. Villa yang bebas dari jebakan offside, di dalam kotak penalti mampu meraih bola dan melepaskan tembakan ke sisi kanan Casillas. Akhirnya bola membobol gawang Read Madrid untuk kali ketiganya. Angka 3-0 untuk keunggulan Barcelona.

Lagi, Villa yang dalam debut El Clasico-nya ini, menambah angka keunggulan Barcelona pada menit ke-58. Bermula dari umpan Messi dari tengah ke sisi kiri lapangan. Villa yang mendapat bola berhasil masuk kotak penalti. Tepat di dalam kotak penalti, Villa melepaskan tendangan ke tiang jauh. Akhirnya, meski membentur kaki Casillas, bola kembali bersarang di dalam gawang Real Madrid. Skor berubah, 4-0 untuk keunggulan Barcelona.

Angka penutup Barcelona tercipta menjelang laga usai, tepatnya pada menit ke-90. Bermula dari umpan Bojan dari sektor kanan. Di dalam kotak penalti, akhirnya bola dituntanskan dengan baik oleh Jeffren Suarez. Angka kini menjadi 5-0 untuk keunggulan Barcelona.

Sementara itu, Real Madrid tak beranjak dari permainannya seperti dalam babak pertama. Meski pelatih Real Madrid,
Jose Mourinho telah memasukkan pemain cadangannya, tak ada perubahan berarti yang diciptakan Real Madrid. Real Madrid tak memiliki peluang mencetak angka dalam babak kedua ini.

Selain itu, pada menit ke-90+2, Real Madrid kembali melengkapi ketinggalannya dengan diusirnya Sergio Ramos setelah diganjar kartu merah karena pelanggarannya terhadap Messi dan dorongan ke wajah Carles Puyol. Sebelumya, pada menit ke-72 Ramos telah mendapat kartu kuning.

Dan sampai akhirnya wasit
Iturralde Gonzalez meniup peluit tanda babak kedua usai, angka 5-0 untuk keunggulan Barcelona tetap tak berubah.

Selain kartu kuning dan kartu merah tersebut, Iturralde mengeluarkan kartu kuning kepada Villa, Messi, Puyol dan Xavi (Barcelona) dan Pepe, Casillas, Ricardo Carvalho dan Sami Khedira (Real Madrid).

Lewat memenangi El Clasico jilid pertama pada musim ini, Barcelona berhak menempati peringkat pertama klasemen La Liga dan disusul Real Madrid pada peringkat kedua.

Jika El Clasico jilid pertama sekeras dan sepanas ini, bagaimana dengan El Clasico jilid kedua di kandang Real Madrid.


Susunan Pemain Barcelona: Victor Valdes (K), Daniel Alves, Carles Puyol, Gerard Pique, Eric Abidal, Xavi Hernandez (Seydou Keita 86'), Sergio Busquets, Andres Iniesta, Pedro Rodriguez (Jeffren Suarez 86'), Lionel Messi, David Villa (Bojan Krkic 75').

Susunan Pemain Real Madrid: Iker Casillas (K), Sergio Ramos, Pepe, Ricardo Carvalho, Marcelo (Alvaro Arbeloa 60'), Sami Khedira, Xabi Alonso, Angel Di Maria, Mesut Oezil (Lassana Diarra 45'), Cristiano Ronaldo, Karim Benzema.

No comments:

Post a Comment